Selasa, 28 Desember 2010

Pengertian-pengertian dari bandwith, baseband, broadband, narrowband.

·         Bandwidth Adalah kecepatan maksimal yang dapat digunakan untuk melakukan transmisi data antarkomputer pada jaringan atau internet.  Bandwidth sering digunakan sebagai suatu sinonim untuk data transfer rate yaitu jumlah data yang dapat dibawa dari sebuah titik ke titik lain dalam jangka waktu tertentu (pada umumnya dalam detik). Jenis Bandwidth ini biasanya diukur dalam bps (bits per second). Adakalanya juga dinyatakan dalam Bps (bytes per second).  . Secara umum, koneksi dengan Bandwidth yang besar/tinggi memungkinkan pengiriman informasi yang besar seperti pengiriman gambar/images dalam video presentation secara sangat cepat.  dalam teknologi komunikasi adalah perbedaan antara frekuensi terendah dan frekuensi tertinggi dalam rentang tertentu. Sebagai contoh, line telepon memiliki bandwidth 3000Hz (Hertz), yang merupakan rentang antara frekuensi tertinggi (3300Hz) dan frekuensi terendah (300Hz) yang dapat dilewati oleh line telepon ini. Begitu juga dengan bandwith, Bandwidth adalah luas atau lebar cakupan frekuensi yang digunakan oleh sinyal dalam medium transmisi. Dalam kerangka ini, Bandwidth dapat diartikan sebagai perbedaan antara komponen sinyal frekuensi tinggi dan sinyal frekuensi rendah. frekuensi sinyal tersebut  diukur dalam satuan Hertz. Dengan kata lain Bandwidth dapat diartikan juga sebagai takaran jarak frekuensi.
  
Baseband :
Baseband adalah sebuah metode penggunaan media komunikasi dimana frekuensi yang dilewatkan  hanya satu buah untuk mentransmisikan data.
Adapun  beberapa teknik dalam Transmisi Baseband :
1.       Satu single data ditransmisikan secara langsung melalui kawat, dengan tegangan positif dan negatif.
2.       Informasi ditransmisikan dalam bidang dasar (bidang frekuensi asli)
Oleh karena itu, dalam satu media tersebut hanya terdapat satu sinyal yang memiliki arti. Salah satu contoh pengguna metode baseband adalah ethernet. Lawan baseband adalah Broadband. Disini akan dijelaskan pula pengertian dari Broadband.
·        
BROADBAND:
Teknologi Internet broadband secara umum didefinisikan sebagai jaringan atau servis Internet yang memiliki kecepatan transfer yang tinggi karena lebar jalur data yang sangat besar dari yang lainnya. Kecepatan transfer yang biasa dijanjikan oleh servis broadband adalah sampai sekitar 128 Kbps dan bahkan bias lebih. Meskipun jalur data yang disediakan untuk penggunanya sangat luas, namun teknologi Ini biasanya  akan dibagi dengan pengguna sekitarnya. Namun jika tidak ada yang menggunakan atau sedikit yang masih menggunakan teknologi ini, maka Anda akan menggunakan dengan cukup bahkan  sepenuhnya jalur broadband tersebut .  

Narrowband :
merupakan pita dengan saluran sempit. Dengan kemampuan kecil. Defenisi dari narrowband adalah  saluran nirkabel, narrowband menunjukkan bahwa saluran yang digunakan cukup sempit dan respon frekuensi dapat dianggap datar.
Narrowband juga dapat digunakan dengan audio spektrum untuk menggambarkan suara yang menempati rentang frekuensi yang cukup sempit.Dalam telepon , narrowband biasanya dianggap untuk menutup frekuensi 300-3400 Hz.
Biasanya Narrowband mengacu pada situasi di komunikasi radio dimana bandwidth pesan tidak signifikan melebihi saluran coherence bandwidth. Ini adalah kesalahpahaman umum jika narrowband mengacu ke saluran yang menempati hanya “kecil” jumlah ruang pada spektrum radio.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar